Program Penurunan Stunting menjadi salah satu prioritas nasional dalam mewujudkan Zero Stunting di Tahun 2025. salah satu upaya Strategi Penurunan Angka Stunting, Dispermades Kabupaten Pati lakukan Pembinaan Posyandu di desa lokus stunting Kabupaten Pati. Kabupaten Pati sendiri terdapat 30 Desa Locus Stunting. Dalam pembinaan posyandu, turut di undang Ketua Tim Penggerak PKK, Bidan Desa, Kader Posyandu, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Tim Pendamping Keluarga (TPK) dan Orang Tua balita stunting. Slamet SE, MM selaku salah satu narasumber pada pembinaan posyandu meyampaikan harapanya "semoga semua desa Locus Stunting dapat melaksanakan rembuk stunting pada Tahun 2025 dan desa dapat secara efektif memanfaatkan anggaran dana desa dalam melaksanakan program penurunan angka stunting". Agar pembinaan posyandu semakin maksimal, turut mengundang narasumber dari TA P3MD Kabupaten Pati dan TP-PKK Kabupaten Pati. Selain pembinaan, Dispermades juga memberikan bantuan berupa telur untuk balita stunted dan stunting, anggaran yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan berasal dari insentif fiskal. Dispermades tercatat sudah melakukan pembinaan posyandu di semua desa locus stunting kabupaten Pati. Pada periode pertama di bulan Februari-Maret dan periode kedua pembinaan bulan Mei di 10 Kecamatan dan 13 Desa locus stunting.